Name Tag

Sabtu, 07 April 2012

Modus Penipuan




Assalamualaikum Wr, Wb

sudah lama sekali ya saya tidak memposting tulisan saya sendiri ke dalam blog
baiklah kita mulai saya yaw
cekidot!

dalam keadaan perekonomian yang mendesak seperti sekarang ini, kejahatan seperti penipuan, pencurian, pembunuhan, dan sebagainya semakin marak terjadi. bukan ide yang tepat untuk menyalahkan satu sama lain. hal yang dapat kita lakukan dalam menghadapi kejahatan yang ada, salah satunya adalah dengan waspada.

untuk mewaspadai kejadian yang tidak diinginkan, anda harus mengetahui modus-modus atau alasan-alasan yang digunakan pelaku kejahatan ketika ingin melaksanakan kejahatannya. salah satu modusnya adalah berpura-pura menjadi kawan anda dan melakukan penipuan.

anda tidak perlu menjadi korban penipuan terlebih dahulu baru kemudian menjadi orang yang waspada terhadap penipuan seperti saya. saya merasakan beberapa kali mengalami penipuan terhadap barang pribadi saya. sehingga saya berinisiatif mengapa tidak saya membagi pengalaman saya agar tidak terjadi lagi korban penipuan yang berahir dengan pengambilan barang.

modus yang akan saya bahas kali ini adalah modus berpura-pura menjadi kawan lama

          beberapa tahun yang lalu saat saya masih kelas 2 sma, sseorang menelepon k rumah saya dan mengaku sebagai kawan lama saya. dia menyebutkan namanya (saya lupa siapa anggap saja 'rio') dan kebetulan saya sama sekali tidak pernah mengenal namanya. dia ingin ke rumah saya untuk bertemu dan berbincang.
           ini membuat saya bingung. karena ketika saya mendengar namanya yang tidak pernah saya kenal, saya berfikir
'wah nih orang mau ngerjain gue, ga kenal juga. rio rio siapa tauk. tapi ok dy tau nomor rumah gue yaa -yang tau hanya teman dekat, kerabat, tetangga, dan saudara jauh-??' namun pandangan itu menjadi goyah ketika dia berkata ingin bertemu d rumah saya
'ini orang beneran temen gue? -sambil berfikir keras mengingat-ingat- kok orang mau nipu tapi mau ketemu d rumah gue ya?' dannnnnnnnnnnn akhirnya saya menyetujui untuk bertemu -penasaran sih- #plak
          "dimana sih rumahn ya?"
          "di perumahan ini nomor ini"
          "waduh. patokannya aja deh"
          "dari sini belok sini. rumah warna ini ada d sebelah ini"
          "owh gt, ok"
          malam harinya, kebetulan saya sudah menunggu d depan rumah. terlihat seseorang menggunakan motor bebek berwana merah -merk tdk d sebutkan- tengak tengok mencari rumah dengan ciri yang sudah saya sebutkan -namun dia datang dari arah yang berlawanan dari apa yang sudah saya jelaskan-, menggunakan helm fullface dan hanya terlihat matanya dan alisnya, memakai celana pendek dan jaket.
          "rio ya?"
          "anin ya?"
          "yaudah masuk dulu"
          "gausah, d luar aja"
          "yaudah gapapa. buka aja helmnya. ngobrolnya duduk aja jangan d atas motor. masa gue berdiri?"
          "gapapa kok orang sebentar aja"
          "buka dulu kali helm, gaenak banget masa ngomong sama helm"
          "hahaha gapapa kali"
          "yaudah terserah lu dahhh"
          dan mulailah modus berjalan
          "gue boleh minta aer ga?"
          "iya boleh, tunggu ya"
          "eh gue mau minjem charger dong boleh gak, gue mau sms temen gue soalnya. eh pinjem hp lo dong?"
          "ada kok chareger, boleh aja. eia emang hp lo apa? kalo N gada. d rumah make SE  semua"
          "yah gue N. yaudah deh. gue minjem hp lo aja buat sms temen gue ya"
          "yaudah, nih. gue buat minum lo dl ya" ====> terlalu baik hati
          ----lagi buat air syrup----
          tiba-tiba terdengar suara BBBBBBBbbbbbbbbbbbbbbbbbrrrrrrrrrrrrrrrrrreeennggggggggggg
          OMAGAAAATT!! suara motor ngibrit.
          HAPE GUEEEEE!!!
          galama setelah itu, hujan turun. saya menangis d bawah hujan -drama bgt, tp emang beneran-
          ...

Nah. dari kejadian di atas, maka dapat ditarik beberapa garis besar bagaimana langkah-langkah penipu beraksi
1. Menelpon ke rumah anda agar telihat teman lama atau orang dekat 
2. Mengajak bertemu agar pandangan sebagai orang yang tidak dikenal itu lenyap
3. Ketika bertemu, tidak mau membuka helm atau tidak mau terlihat wajahnya
4. Meminjam Hp dengan suatu alasan dan membuat anda masuk ke dalam rumah dan meninggalkan Hp anda bersamanya apapun alasannya
5.  Membawa kabur Hp anda

.:. Waspadalah terhadap orang yang sama sekali tidak anda kenal meskipun dia mengaku mengenal anda atau lain sebagainya. jangan mudah percaya dan jangan biarkan rasa penasaran anda membuat anda mudah d tipu. jangan pernah meninggalkan Hp anda kepada orang tak dikenal .:.

semoga bermanfaat

wassalamualaikum wr. wb.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar